Para ahli ingatkan potensi penurunan migrasi jutaan ikan sardin Afsel

Para ahli telah memperingatkan potensi penurunan migrasi ikan sarden di Afrika Selatan yang terkenal, dianggap sebagai migrasi hewan terbesar di dunia dalam hal biomassa, akibat pemanasan air laut yang disebabkan oleh krisis iklim.

Miliaran ikan sarden Afrika Selatan itu menempuh perjalanan satu arah sejauh 1.500 kilometer (932 mil) dari wilayah beriklim sedang menuju Samudra Hindia, sebuah migrasi yang juga dikenal sebagai “KwaZulu-Natal Sardine Run”.

Menurut sebuah artikel penelitian berjudul “The sardine run in southeastern Africa is a mass migration into an ecological trap (“Larian sardin di bagian tenggara Afrika adalah sebuah migrasi massal yang mengarah ke jebakan ekologis). migrasi ini berlangsung di sepanjang Arus Agulhas, salah satu arus tercepat di lautan, juga melibatkan berbagai burung pemangsa dan kehidupan laut lainnya.

Ikan sarden yang terlibat dalam migrasi ini juga menjadi sumber pendapatan komersial yang signifikan bagi penduduk setempat.

Dalam sebuah wawancara dengan Anadolu, Lorien Pichegru, seorang dosen di Institut Penelitian Pesisir dan Kelautan Universitas Nelson Mandela, mengatakan bahwa migrasi ini masih menjadi misteri dalam banyak hal.

Pichegru menggambarkan Larian Sarden sebagai migrasi biomassa terbesar di planet ini, mencatat pentingnya bagi banyak predator, terutama burung laut.

Dia mencatat bahwa ikan sarden tidak menyukai perairan hangat, dan penelitian yang sedang berlangsung sedang mengkaji dampak krisis iklim terhadap ikan-ikan ini.

“Kita bisa mengatakan bahwa populasi ikan sarden di Afrika telah menurun di bawah tekanan perubahan iklim dan penangkapan ikan berlebihan,” kata Pichegru.

“Ikan sarden memiliki umur rata-rata 2-3 tahun. Jadi, pada dasarnya, kelangsungan hidup sarden tergantung pada kelangsungan hidup telur dan larva mereka, dan ini secara langsung dipengaruhi oleh suhu air laut.”

“Jika suhu tinggi, maka akan sulit bagi larva untuk tumbuh menjadi dewasa dan bertelur kembali. Jadi, perubahan iklim pasti mengurangi jumlah ikan sarden,”

“Dalam kondisi ini, kemungkinan besar Larian Sarden akan berhenti dalam beberapa tahun mendatang. Jika ini terjadi, banyak hewan akan bermigrasi”.

“Di antaranya, hiu dapat menjadi sorotan. Pada saat yang sama, masa depan burung Cape Gannet, yang sudah terancam punah, akan menjadi semakin berisiko”.

“Selain itu, nelayan di wilayah tersebut yang bergantung pada ikan ini untuk pendapatan mereka juga akan terpengaruh. Ini sebenarnya berarti bahwa seluruh rantai makanan akan terpengaruh,” tambahnya.

Pichegru juga menyatakan keprihatinannya atas dampak eksplorasi minyak dan gas yang sedang berlangsung di wilayah Arus Agulhas tersebut, dengan menambahkan bahwa pekerjaan penggalian di dasar laut menciptakan polusi suara yang signifikan, yang memengaruhi kehidupan laut.

Dia juga memperingatkan bahwa Arus Agulhas, salah satu yang tercepat di dunia, dapat menyebarkan dampak tumpahan minyak potensial ke area yang luas.

The 1 Ocean Foundation, yang didirikan di bawah Pusat Penelitian Ilmiah Nasional Prancis (CNRS), sedang mendokumentasikan Larian Sarden dengan mengumpulkan ilmuwan, seniman, dan aktivis sebagai bagian dari proyek yang didukung oleh UNESCO.

Fotografer bawah air Alexis Rosenfeld, pendiri yayasan tersebut, mengatakan bahwa proyek yang berjudul “Migrasi Besar Kehidupan” ini bertujuan untuk menyoroti pentingnya keanekaragaman hayati.

Rosenfeld menjelaskan bahwa motivasi utama untuk memulai proyek ini adalah eksplorasi gas alam dan minyak yang dimulai di lepas pantai Afrika Selatan.

Khawatir tentang aktivitas itu, mereka memilih untuk menyoroti potensi dampaknya melalui proyek film mereka ketimbang menentang eksplorasi secara langsung.

Rosenfeld juga menyebutkan bahwa faktor lain dalam memulai proyek ini adalah perubahan iklim, dengan mengatakan: “Perubahan iklim memiliki dampak signifikan pada arus laut, dan ini sangat memengaruhi migrasi.”

Menekankan bahwa miliaran hewan terlibat dalam migrasi ini, Rosenfeld berkata: “Terkadang Anda bahkan tidak bisa melihat ke depan karena pandangan Anda dipenuhi dengan hewan-hewan ini. Bisa ada jutaan ikan sarden, lebih dari 50 burung berenang, dan 20-30 lumba-lumba di sekitar Anda. Saat itu terjadi, Anda bisa lupa di mana Anda berada dan apa yang sedang Anda lakukan.”

Tarif Bikin SIM Pakai NIK KTP Sudah Berlaku, Begini Caranya

Integrasi Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) sudah berlaku mulai Juli 2024. 

Tujuan integrasi adalah memudahkan pendataan masyarakat pemilik SIM, serta mendukung penggunaan SIM di luar negeri. Selain itu, SIM yang sudah terintegrasi dengan NIK KTP juga setara dengan dokumen kenegaraan lain yang berbasis NIK.

Kebijakan ini diharapkan dapat mengatasi masalah pembuatan SIM ganda, dengan menghilangkan praktik pembuatan SIM yang berulang di berbagai provinsi, serta mendorong masyarakat mengikuti seluruh proses pembuatan SIM. Sehingga tercipta satu data terintegrasi yang lebih akurat.

Bagi pemilik SIM yang masih berlaku, tak perlu membuat ulang SIM baru dengan integrasi NIK KTP. Anda bisa mendapatkan SIM baru ketika melakukan perpanjangan pasca masa berlaku 5 tahun SIM lama habis. 

Adapun integrasi NIK KTP untuk membuat SIM baru bersifat otomatis saat melakukan perpanjangan atau pengajuan pembuatan SIM.

Dikutip dari CNN Indonesia, pembuatan SIM baru dengan menggunakan NIK tidak berbeda dengan pembuatan SIM pada umumnya. Namun, bentuk SIM yang terbit akan menggunakan format baru pada SIM, yang terdapat logo motor dan mobil di sudut kanan SIM.

Selain itu, keterangan informasi pribadi menggunakan bahasa Inggris, seperti nama, tempat tanggal lahir, golongan arah, jenis kelamin, alamat, pekerjaan, dan jenis kendaraan. SIM baru bisa digunakan pula di luar negeri.

Tarif pembuatan SIM baru dengan berbagai perbedaan desain dan syarat ini tak berbeda dari sebelumnya, sebagai berikut:

SIM A Rp120 ribu

SIM B1 Rp120 ribu

SIM B2 Rp120 ribu

SIM C Rp100 ribu

SIM C1 Rp100 ribu

SIM C2 Rp100 ribu

SIM D Rp50 ribu

SIM D1 Rp50 ribu

SIM Internasional Rp250 ribu

10 Model HP Paling Laku, Tak Ada Oppo-Xiaomi-Vivo

Riset terbaru dari Counterpoint menyebutkan bahwa iPhone 15 menjadi ponsel paling laris sedunia pada kuartal II-2024

Tiga model dari seri itu juga menempati tiga besar daftar HP terlaris. Namun varian iPhone 15 Plus tidak masuk dalam 10 besar.

Sementara itu wakil Apple lainnya dalam daftar adalah iPhone 14 yang berada di urutan ke-6.

Lembaga riset pasar tersebut menuliskan posisi Apple melemah dibandingkan tahun lalu. Sebelumnya seri iPhone 14 dan iPhone 13 menempati empat posisi teratas pada kuartal II-2024.

“iPhone 15, iPhone 15 Pro Max, dan iPhone 15 Pro masing-masing menempati tiga posisi teratas pada kuartal ini. iPhone 14 hanya mampu di posisi keenam,” kata laporan Counterpoint, dikutip Rabu (14/8/2024).

Samsung Galaxy A15 5G menjadi ponsel terlaris keempat dan pertama untuk HP Android. Versi 5G ponsel tersebut berada di urutan kelima.

Total ada lima ponsel Samsung yang masuk dalam daftar tersebut. Selain dua model Galaxy A15, ada juga Galaxy A55 (ke-7), Galaxy S24 Ultra (ke-9) dan Galaxy A05 (ke-10).

“Dua model Samsung lain dalam daftar juga termasuk dalam seri A-nya. Galaxy A55 dibanderol dengan harga kelas atas pada segmen menengah dengan sejumlah fitur keamanan menarik, menempati posisi ketujuh. Galaxy 05 model kelas bawah lain menempati posisi ke-10,” tulis Counterpoint.

Redmi 13C 4G jadi satu-satunya ponsel Xiaomi yang masuk dalam daftar 10 besar ponsel paling laris di dunia. HP itu berada di peringkat ke-8.

Berikut daftar ponsel terlaris di dunia pada kuartal II-2024 berdasarkan laporan Counterpoint:

1. iPhone 15

2. iPhone 15 Pro Max

3. iPhone 15 Pro

4. Galaxy A15 5G

5. Galaxy A15 4G

6. iPhone 14

7. Samsung Galaxy A55

8. Redmi 13C 4G

9. Samsung Galaxy S24 Ultra

10.Samsung Galaxy A05

Formasi Pendaftaran CPNS 2024 Mau Dibuka, Ini Link, Jadwal dan Syarat

 Formasi pendaftaran CPNS 2024 bisa dilihat oleh calon peserta seleksi CASN 2024 secara online. Pendaftaran CPNS 2024 rencananya dibuka mulai 19 Agustus 2024.

Badan Kepegawaian Negara telah mengumumkan jadwal pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024. Pendaftaran CPNS 2024 dijadwalkan berlangsung pada periode 20 Agustus 2024 hingga 6 September 2024.

Adapun, link pengumuman formasi mulai dibuka pada periode 19 Agustus 2024 hingga 2 September 2024.

Total terdapat 1.289.824 formasi CPNS pada seleksi CASN 2024 tahun ini untuk memenuhi kebutuhan 2,3 juta ASN secara bertahap.

“Berkenaan dengan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 293 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah, bersama ini kami sampaikan jadwal seleksi pengadaan CPNS TA 2024,” tulis BKN melalui laman resminya, Rabu (14/8/2024).

Formasi tersebut terdiri dari 427.850 kebutuhan di 75 kementerian dan lembaga pusat, serta 862.174 formasi pada 524 pemerintah daerah.

  • Halaman akan menampilkan fitur ASN Karier untuk melihat lowongan CPNS yang akan dibuka oleh setiap instansi pemerintah
  • Pilih tingkat pendidikan, baik SD, SMP, SMA, diploma, sarjana, master, doktor, atau tenaga kesehatan
  • Pilih program studi atau jurusan pendidikan
  • Masukkan nama instansi pemerintah yang membuka lowongan CPNS, baik kementerian, lembaga, atau pemerintah daerah
  • Pilih jenis pengadaan, meliputi CPNS, PPPK guru, PPPK tenaga kesehatan, atau PPPK teknis
  • Klik “Cari”.
  • Halaman akan menampilkan daftar formasi CPNS atau PPPK yang tersedia sesuai tingkat pendidikan, jurusan, dan instansi yang dipilih.
  • Daftar formasi tersebut mencakup informasi jabatan, unit kerja, penghasilan atau gaji, serta jumlah kebutuhan.

Geng Penipu Kuras Rekening Akhirnya Tertangkap, Server Lumpuh Total

Otoritas Amerika Serikat (AS) dan Jerman mengumumkan grup hacker dunia bernama Radar/Dispossessor berhasil dilumpuhkan. Selain itu 12 tersangka juga berhasil diidentifikasi.

Kedua belas tersangka berasal dari berbagai negara. Mulai dari Jerman, Ukraina, Rusia, Kenya, Serbia, Lithuania hingga Uni Emirat Arab.

Pihak berwenang juga telah membongkar server dan domain milik grup. Semuanya tersebar di tiga negara Jerman, AS, dan juga Inggris.

Menurut pihak berwenang, fokus mereka sekarang melakukan identifikasi lebih lanjut pada tersangka. Selain juga mendapatkan informasi mengenai perusahaan yang menjadi korban, dikutip dari Reuters, Rabu (14/8/2024).

Radar/Dispossessor didirikan pada Agustus 2023 dan pemimpinnya adalah moniker online ‘Brain’. Kelompok ini menargetkan perusahaan kecil dan menengah.

Pada awalnya, fokus tujuannya berada di AS namun akhirnya Radar/Dispossessor memperluas cakupan korbannya secara global. Salah satu target peretasan kelompok adalah rumah sakit.

Setidaknya ada 43 perusahaan di banyak negara yang telah menjadi korban. Termasuk diantaranya berasal dari Argentina, Australia, Belgia, Brazil, Honduras, India, Kanada, Kroasia, Peru, Polandia, Inggris, Uni Emirat Arab dan Jerman.

Namun nampaknya jumlah korban masih banyak yang belum diketahui. Menurut mereka, banyak perusahaan yang mungkin terkena dampak dan belum teridentifikasi.

Para pihak berwenang mengatakan kelompok tersebut masuk ke sistem IT perusahaan melalui sistem komputer yang rentan, password yang lemah dan kurangnya penggunaan otentikasi dua faktor.

Di Tengah Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Gencar Tarik Utang Baru

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengakui penarikan utang baru pada saat ini sudah mulai kembali tinggi untuk merespons pelemahan ekonomi, khususnya dari sisi harga-harga komoditas yang mulai melandai.

Ia mengatakan, hingga 31 Juli 2024, penarikan pembiayaan utang telah mencapai Rp 266,3 triliun atau 41,1% dari target APBN 2024 sebesar Rp 648,1 triliun. Sementara itu, pertumbuhan penarikan utang baru itu telah mencapai 36,6% dibanding periode yang sama tahun lalu.

“Karena tadi semua komoditas sudah reverse back ke harganya sehingga memang defisitnya diperkirakan pasti lebih tinggi dari 2023. Dan ini sudah mulai terlihat dari pembiayaan kita,” kata Sri Mulyani saat konferensi pers APBN di Kantor Pusat Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa

Sri Mulyani mengatakan, total penarikan pembiayaan utang pada 7 bulan tahun ini berkebalikan dengan tahun lalu. Pada tahun lalu pemerintah mengerem penarikan utang baru untuk pembiayaan anggaran karena harga komoditas menurutnya tengah tinggi sehingga mengerek tinggi setoran pajak.

“Karena tahun lalu dengan penerimaan kita cukup tinggi, karena komoditas boom, kita mengerem pembiayaan utang sangat dalam, makanya tahun lalu pembiayaan mengalami penurunan issuance yang luar biasa harusnya Rp 437,8 triliun, kita hanya keluar Rp 184 triliun SBN issuance,” ucap Sri Mulyani.

Sri Mulyani pun merincikan, untuk pembiayaan utang yang berasal dari penerbitan SBN secara neto per Juli 2024 telah mencapai Rp 253 triliun dari target Rp 666,4 triliun. Total penerbitan SBN itu 38% dari target dengan pertumbuhan mencapai 37,5% dibanding tahun lalu.

“SBN neto kita sudah issuance Rp 253 triliun itu tumbuh 38% dibanding tahun lalu. Ini sebagai bagian dari siklikal waktu ekonomi turun kita menstabilkan dan waktu ekonominya tinggi kita issuance nya lebih kecil, sehingga itu mengurangi ledakan dari sisi boom tahun lalu,” ujarnya.

Sementara itu, pembiayaan utang yang berasal dari pinjaman telah mencapai Rp 13,3 triliun, jauh lebih tinggi dari desain dalam APBN 2024 yang seharusnya minus Rp 18,4 triliun. Artinya pembiayaan dari pinjaman itu telah mencapai 72,6% dari target dengan pertumbuhan 21,6%.

Adapun untuk total pembiayaan nonutang minus Rp 49,3 triliun atau telah tumbuh 39,4% dari target APBN tahun ini yang minus Rp 125,3 triliun, dengan pertumbuhannya sebesar 61,8%.

Dengan demikian, total pembiayaan anggaran per Juli 2024 sebesar Rp 217 triliun, sebesar 41,5% dari target Rp 522,8 triliun, dengan pertumbuhan sebesar 31,9% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 164,5 triliun.

Sah! 2 Menteri Sepakat Setop Pembangunan Smelter Nikel Ini

 Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengungkapkan, bahwa pihaknya sudah menyepakati untuk tidak lagi mengizinkan pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) nikel yang menghasilkan Nikel Pig Iron (NPI) dengan jenisRotary Kiln-Electric Furnace (RKEF).

Menteri Arifin menegaskan, meskipun aturannya belum ada namun kesepakatan itu sudah dibuat bersama dengan Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita. Alasan moratorium smelter nikel RKEF tersebut dilakukan lantaran sudah banyak dibangun di Indonesia dan sudah menghasilkan nilai jual yang ketat.

“Saya sama Pak Agus (Menteri Perindustrian) sudah sepakat bahwa produk-produk yang terbanyak produksinya dan nilai jualnya sudah sangat ketat persaingannya, kita nggak mau lagi bikin (smelter nikel RKEF), nggak ada izin lagi,” ujar Arifin saat ditemui di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan (BPN), Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (13/8/2024).

Kelak, moratorium itu akan tertuang dalam sebuah aturan. Namun saat ini, ketentuan tersebut masih berupa surat kesepakatan antara dirinya dengan Menteri Perindustrian.

“(Indonesia) harus punya industri smelter yang kasih nilai tambah yang lebih tinggi, karena (kalau tidak bangun smelter yang lebih baik) rugi dong kita,” tambahnya.

Sebelumnya, Kementerian ESDM mencatat, bahwa cadangan nikel Indonesia kian menipis dan bisa habis dalam kurun waktu 6-11 tahun lagi. menciutnya cadangan nikel di Indonesia sejatinya imbas dari banyaknya pembangunan smelter.

Tercatat, untuk nikel melalui proses pirometalurgi atau yang memproses nikel kadar tinggi terdapat sebanyak 44 smelter. Sedangkan untuk nikel yang melalui proses hidrometalurgi yang memproses nikel kadar rendah sebanyak 3 smelter.

Dengan smelter yang ada, konsumsi bijih nikelnya untuk pirometalurgi dengan kadar tinggi, yaitu saprolite, adalah sebesar 210 juta ton per tahun. Dan untuk hidrometalurgi yang menghasilkan bahan baku komponen baterai, memerlukan bijih nikel kadar rendah, yaitu limonite, sebesar 23,5 juta ton per tahun.

Saat ini masih terdapat smelter nikel dalam tahap konstruksi, di antaranya untuk proses pirometalurgi terdapat sebanyak 25 smelter dan smelter nikel melalui proses hidrometalurgi terdapat 6 smelter dalam tahap konstruksi.

Bahkan, masih ada rencana pembangunan smelter pirometalurgi sebanyak 28 smelter dan untuk smelter dengan proses hidrometalurgi sedang dalam tahap perencanaan sebanyak 10 smelter.

Secara keseluruhan cadangan nikel baik jenis saprolite dan limonite kira-kira tersisa 5,2 miliar ton. Sementara dengan konsumsi yang seperti disampaikan atau mencapai sekitar 210 juta ton saprolite dan 23,5 juta ton limonite, maka umurnya hanya tersisa 6-11 tahun lagi.

RI Masih Kurang 7,4 Giga Energi Hijau Sampai 2025, Ini Dia Penyebabnya

 Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan terus berupaya menggenjot investasi di sektor energi baru dan terbarukan (EBT) di dalam negeri. Pasalnya, masih terdapat gap penambahan pembangkit berbasis EBT sebesar 7,4 Gigawatt (GW) pada 2025 mendatang.

Direktur Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM Eniya Listiani Dewi menjelaskan aturan baru terkait relaksasi ketentuan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) diharapkan dapat mengakselerasi percepatan investasi berbagai proyek EBT di Indonesia.

Menurut Eniya, berdasarkan Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) 2021-2030 yang disebut RUPTL lebih hijau atau greener, Indonesia masih membutuhkan tambahan kapasitas pembangkit listrik berbasis EBT hingga 7,4 Gigawatt (GW) pada 2025.

“Pencapaian RUPTL kita, yang disebut Green RUPTL, itu hingga tahun 2025, tahun depan saja, kita masih kurang 7,4 gigawatt. Jadi ini yang menjadi salah satu hambatan belum tercapai energi baru terbarukan di tanah air kita,” kata Eniya dalam acara Energy Corner CNBC Indonesia, Selasa (13/8/2024).

Sementara itu, apabila mengacu pada Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) 2021-2030, kebutuhan investasi yang dibutuhkan untuk proyek EBT hingga 2030 mencapai US$ 55,18 miliar atau Rp 876 triliun.

“Kalau dihitung berdasarkan RUPTL hingga tahun 2030 pun, kita masih kekurangan investasi sebesar US$ 55,18 billion. Nah, ini tentu saja pencapaiannya tidak mudah,” kata Eniya.

Adapun, berdasarkan catatan Kementerian ESDM, hingga Juni 2024, realisasi investasi di sektor EBT telah mencapai US$ 565 juta atau sekitar 45,9% dari target tahunan sebesar US$ 1,232 miliar. Sektor panas bumi dan aneka EBT menjadi penyumbang terbesar dalam investasi ini.

“Nah, kita melihat untuk tahun ini saja capaian investasi dari energi baru terbarukan itu masih mencapai hanya 46% dari target satu tahun. Jadi ini pun masih banyak hal yang harus kita lakukan, terobosan,” ujarnya.

Sumur Minyak RI Kering Kerontang, Setoran ke Kas Negara Jadi Seret!

Penerimaan negara bukan pajak atau PNBP terkontraksi 5% per Juli 2024, dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 355,7 triliun menjadi hanya sebesar Rp 338 triliun. Setoran PNBP tujuh bulan pertama tahun ini sudah mencapai 68,7% dari target APBN 2024 sebesar Rp 492 triliun.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, salah satu penyebab turunnya setoran PNBP itu karena anjloknya penerimaan dari sisi PNBP SDA Migas sebesar 6,4% dari Juli 2023 sebesar Rp 68,9 triliun menjadi hanya sebesar Rp 645 triliun.

Pemicunya ialah lifting minyak bumi yang turun saat harga minyak global tengah tinggi di level US$ 79,7/barrel seperti untuk brent. Lifting minyak bumi itu turun akibat tertundanya onstream dan penyusutan produksi alamiah sumur migas yang tinggi, sejalan dengan fasilitas produksi migas utama yang telah menua.

“Kita semua tahu migas lifting kita turun. Walaupun harganya naik dan penyusutan produksi masing-masing sumur,” ujar Sri Mulyani saat konferensi pers di kantornya, Jakarta, Selasa (13/8/2024).

Kondisi ini diperburuk dengan setoran PNBP SDA Non Migas yang turun 21,8% dari Rp 87,4 triliun periode yang sama tahun lalu menjadi Rp 68,4 triliun per Juli 2024. Sri Mulyani mengatakan, setoran PNBP jenis ini terkontraksi karena moderasi harga batu bara, dan penurunan volume produksi batu bara.

PNBP lainnya juga anjlok sebesar 10,5% dari Rp 96,2 triliun per Juli 2023 menjadi hanya sebesar Rp 86,2 triliun. Utamanya disebabkan penurunan hasil tambang yang sejalan dengan moderasi harga batu bara dan volume produksi. Selain itu adanya penurunan PNBP kementerian atau lembaga (K/L) karena adanya pendapatan yang tidak berulang pada 2024.

PNBP yang naik berasal dari kekayaan negara yang dipisahkan atau setoran dividen dari BUMN senilai Rp 68,3 triliun, atau naik 13,4% dibanding Juli 2023 yang hanya Rp 60,2 triliun. Sri Mulyani mengatakan, setoran dividen ini utamanya berasal dari BUMN Perbankan yang mengalami peningkatan kinerja keuangan.

Di sisi lain, PNBP dari Badan Layanan Umum atau BLU juga masih tumbuh 18,2% dari Rp 32,9 triliun Juli 2023 menjadi Rp 50,7 triliun per Juli 2024. Berasal dari PNBP BLU Pendidikan dan Kesehatan, serta layanan Perbankan BLU yang meningkat. Sementara itu, pendapatan BLU Pengelola Dana, khususnya pendapatan pungutan ekspor sawit turun 11,2%. “Jadi ini BLU yang naik pendidikan, RS, dan juga BLU seperti di Kementerian Hukum dan HAM untuk visa paspor, kemudian polri untuk STNK dan SIM, itu semua dapatkan pendapatan yang dikelola BLU mereka,” ungkap Sri Mulyani.

Seleksi CPNS 2024 Dibuka 2 Pekan Lagi, Total 600.000 Formasi!

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Anas mengungkapkan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), termasuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 bakal dimulai pada bulan Agustus ini. Totalnya 600.000 formasi yang dibutuhkan.

“Yang paling akhir terkait dengan ASN ini, izin kami sekarang di bulan Agustus akan membuka lowongan, membuka pengumuman CASN dari total 600 ribu ada 60.000 formasi untuk IKN dengan seleksi amat sangat ketat dengan talenta digital multitasking,” kata Azwar Anas di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN, dikutip, Selasa (13/8/2024).

Azwar menjelaskan juga akan mendorong rekrutan putra sang putri terbaik daerah sebagai bentuk afirmasi pemerintah, sesuai dengan arahan dari Presiden Joko Widodo.

“Atas saran bapak Presiden jika nanti ada 4 juta pendaftar dari total 600 ribu itu, kalau misalnya di Kalimantan yang daftar ada 100.000 putra-putri Kalimantan tidak bersaing dengan 4 juta tadi tapi bersaing dengan yang 100.000 di Kalimantan sebagai bentuk afirmasi pemerintah terhadap putra-putri Kalimantan terbaik,” katanya.

“Sehingga dengan demikian nanti akan ada afirmasi 5% putra-putri terbaik Kalimantan nanti akan bisa masuk ke IKN,” sambungnya.

Lebih lanjut, Menurut Azwar Anas, Wakil Presiden K.H Ma’ruf Amin juga meyakini setelah dibentuk Pemda Khusus IKN masyarakat akan berbondong untuk pindah ke IKN. Sehingga dalam rapat terbatas diputuskan syarat terbuka untuk masyarakat yang mau pindah.

” syarat-syarat terbuka bagi pemindahan karena syarat untuk berkantor di sini harus punya kemampuan digital dan juga sistem pemerintah berbasis elektronik akan dikerjakan. Sehingga teman-teman, pindahan IKN menurut bapak Presiden bukan hanya pemindahan ASN ke ibu kota tapi juga akan memindahkan cara kerjanya,” kata Azwar Anas.